Phone Holder Mobil, Aksesoris Interior Favorit Pecinta Otomotif

Posted on

Phone holder mobil merupakan salah satu aksesoris yang ada di dalam interior kendaraan. Aksesoris ini memiliki peranan penting tersendiri. Dengan memanfaatkan aksesoris tersebut, pecinta otomotif bisa lebih mudah mengamankan ponselnya saat menempuh perjalanan.

Phone Holder Mobil, Aksesoris Interior Favorit Pecinta Otomotif
freepik.com

Kendati demikian, masih ada sebagian pengguna mobil yang belum mengenal lebih dekat aksesoris interior ini. Oleh karena itu, sudah semestinya simak uraian lengkapnya di bawah ini.

Fungsi Phone Holder Mobil

Phone holder merupakan penyangga atau penopang ponsel. Aksesoris ini memiliki fungsi penting yang menguntungkan setiap penggunanya. Adapun sejumlah kegunaannya ialah sebagai berikut.

Penyimpanan Ponsel

Saat berkendara dengan mobil, tentu tetap harus memperhatikan keamanan ponsel. Menyadari hal itu, bisa manfaatkan aksesoris ini untuk mengamankan ponsel.

Saat tidak digunakan, letakkan ponsel di holder. Meski mobil melaju di medan jalan yang tidak rata, ponsel tetap tersimpan dengan baik di aksesoris tersebut.

Ponsel tidak akan jatuh ataupun terbentur. Dengan demikian, pengendara mobil bisa tetap merasa tenang selama menempuh perjalanan berkat phone holder.

Navigasi

Selain berperan penting sebagai penyimpanan ponsel, aksesoris ini juga bisa jadi navigasi. Misalnya saja dengan mengakses aplikasi Google Maps lewat ponsel.

Ketika ingin mengunjungi tempat yang baru, tentu perlu mencermati Google Maps agar tahu rutenya. Daripada bolak-balik melihat ponsel di tangan sehingga mengganggu fokus berkendara, lebih baik tempatkan saja pada phone holder.

Lalu letakkan aksesoris phone holder mobil tersebut di dashboard. Alternatif lainnya, bisa tempatkan di bagian atas kaca mobil.

Dengan begitu, bisa memantau navigasi secara mudah dan praktis tanpa kehilangan fokus mengemudi. Mengingat, pengemudi tetap bisa fokus ke depan untuk membawa kendaraan sembari memantau navigasi di ponsel.

Menonton Video

Ketika menempuh perjalanan yang panjang dengan mobil, biasanya merasa jenuh, bosan atau bahkan mengantuk. Guna menghilangkan rasa tak nyaman tersebut, bisa manfaatkan ponsel untuk menonton video sebagai hiburan.

Misalnya saja menonton serial drama Korea, video di YouTube dan lain sebagainya. Namun jika memegang HP dalam waktu lama, tentu membuat tangan jadi pegal.

Suhu panas pada ponsel juga membuat tangan merasa tak nyaman. Maka dari itu, manfaatkan saja aksesoris ini sebagai tempat meletakkan ponsel saat menonton video di dalamnya.

Pemasangan Phone Holder

Segudang fungsi phone holder di atas memperlihatkan betapa penting keberadaan aksesoris ini di interior mobil. Tak heran jika banyak pecinta otomotif yang berbondong-bondong untuk memasangnya di mobil kesayangan.

Untuk pemasangan phone holder pun cukup mudah sebagaimana yang terangkum dalam kanal YouTube AsepDroid. Ketika ingin memasang phone holder RT-CH12, bisa tekan tombol atas di bagian belakangnya selama beberapa saat untuk membuka penopang kanan dan kirinya. Kemudian jika ingin membuka penopang yang jadi dudukannya, bisa tekan lama tombol bawah di bagian belakang. Sementara jika ingin menutup penopang kanan, kiri maupun tempat dudukannya, tinggal mendorongnya ke dalam secara perlahan. Setelah itu, lepas putaran di belakang phone holder. Lalu sambungkan dengan perangkat lainnya. Kemudian kunci sampai rapat. Lepas plastik yang melindungi perekat di bagian bawah perangkat. Tinggal tempatkan phone holder di dashboard atau kaca depan dan siap digunakan.

Setelah simak uraian di atas, tentu bisa mengetahui apa saja fungsi phone holder mobil. Kegunaannya sangatlah penting karena jadi tempat meletakkan ponsel di dalam mobil. Jika tidak ada aksesoris tersebut, ponsel bisa jatuh sewaktu-waktu ke dasar mobil. Apalagi jika hanya sembarangan menaruhnya. /puji

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *